26 Agustus 2009

PUASA IBU HAMIL

Ramadhan 1430 H kali ini adalal Ramadhan pertama dengan keluarga baru. Yang pastinya dengan istri tercinta, meski sedang hamil instri saya tetap berpuasa, padahal sudah 7 bulan usia kandunganya. Terus kenapa saya menulis ini? Apa gunanya? Apa maksudnya? Mungkin anda ada yang bertanya seperti itu, atau bahkan ada yang kata begitu saja bangga.

Setidaknya ini bisa menjadi bahan referensi bagi anda yang saat ini posisi anda sama seperti saya. Pasti ada yang instrinya sedang hamil saat Ramadhan kali ini. Mungkin bagi saya ini adalah pengalaman pertama dan menantang bagi saya. Kenapa demikian? Pertama, tidak sedang berpuasa saja kalau istri sedang hamil bisa manja, apaligi ditambah berpuasa. Berikut tips-tips dari saya:

Tips Saat Ibu Hamil Berpuasa

1. Lebih baik tidak berpuasa, bila tidak yakin dengan kondisi fisik anda, perhatikan pertumbuhan janin anda, dan konsultasi pada dakter anda.

2. Mengkonsumsi vitamin saat sahur dan buka puasa, (sesuai anjuran dokter).

3. Usahakan makan sayur dan buah saat sahur dan buka puasa serta minum susu.

4. Kontrol emosi anda, jangan terlalu banyak pikiran, hindari hal-hal yang menimbulkan stres.

5. Jangan berkativitas berlebihan.

6. Banyak beristirahat.

Tips Suami Saat Ibu Hamil Berpuasa

1. Bujuk istri agar tidak berpuasa (karena dalam Islam ada zakat khusus untuk ibu hamil).

2. Sabar, kunci utama adalah sabar. Anda harus terbiasa bila ada pekerjaan rumah yang tidak dikerjakan oleh istri anda.

3. Berikan dukungan kepada istri, tanyakan kondisi istri saat anda jauh (bekerja).

4. Gantikan beberpa posisi pekerjaan istri di rumah.

5. Berikan kejuta-kejutan yang mengembirakan. Contoh: bawakan oleh-oleh untuk berbuka saat anda pulang kerja, siapkan makan sahur saat istri masih tidur, dll.

Tidak ada bahan referensi lain tentang artikel ini. Artikel ini berdasarkan pengalam pribadi saya setelah beberpa hari ini menjalankan puasa bersama istri saya yang sedang hamil. Dan selamat menjalan kan ibadah puasa... semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT.